Salah satu tim M2 World Championship 2020 yang paling dinantikan performanya, 10S Gaming Frost, dipercaya bakal kembali menghadirkan kejutan seperti di M1. Pasalnya sejauh ini, tidak banyak informasi yang ada mengenai kekuatan wakil Jepang itu, termasuk Unique Devu (Rusia), dan Dreammax (Brasil).

Setelah sebelumnya Caesius dari Alter Ego mengaku sempat berjumpa dengan 10S Gaming Frost, kini giliran Luminaire bersama party-annya berisikan Rekt, Branz, Alberttt, dan Osakang. Pertemuan ini membuat Luminaire tampak bersemangat.

Pada pertandingan tersebut, Luminaire memainkan Luo Yi, Rekt menggunakan Hilda, Branz gunakan Chou, Alberttt bermain Claude, dan Osakang gunakan Khaleed. Sementara 10S Gaming Frost memainkan Kaja untuk Obuyan, Yi Sun-Shin untuk Shina, Lapu-Lapu untuk Peco, Benedetta untuk Koro, dan Hylos untuk Sevnea.

Sejak awal, permainan berlangsung sengit. Kedua tim mampu silih berganti melakukan tekanan dan mendapatkan kill. Bahkan, 10S Gaming Frost mendapatkan First Blood melalui Hylos yang berhasil menjatuhkan Khaleed.

Karena menyadari bahwa lawan yang mereka hadapi di Ranked kali ini tidak biasa, yaitu peserta M2, level keseriusan tim party-an Luminaire ini dalam bermain begitu tampak. Seiring berjalannya waktu, tim Luminaire mampu mengambil alih kendali permainan.



Meski mampu mengepung lawan di markasnya, tidak mudah bagi timnya Luminiare untuk mengakhiri permainan. Pertandingan pun berlangsung larut hingga menit ke-20, sebelum mereka memastikan kemenangan dengan skor kill 34-18.

Belum diketahui apakah 10S Gaming Frost benar-benar bermain dengan kemampuan terbaik mereka atau tidak. Setidaknya pertandingan ini bisa dijadikan bahan bagi Alter Ego yang berada di satu grup di M2 demi mengumpulkan data kekuatan lawan dan juga RRQ Hoshi, jika suatu saat mereka berjumpa dengan wakil asal Jepang ini.

BACA JUGA: Buta dengan kekuatan 10S Gaming Frost, ini yang dipersiapkan Alter Ego