Bagi para gamer yang sebelumnya telah memesan Marvel’s Avengers, Anda dapat berpartisipasi dalam fase beta test selama tiga akhir pekan pertama pada Agustus 2020. Kesempatan eksklusif ini akan diluncurkan secara bertahap, mulai 7 hingga 25 Agustus mendatang.

Bagi mereka yang telah memesan Marvel’s Avengers untuk PlayStation 4 (PS4) akan mendapatkan kesempatan ini lebih dahulu. Sementara untuk pengguna Microsoft Xbox One dan PC baru akan mendapatkan kesempatan mereka pada pekan berikutnya, bersama seluruh pemain PS4.

Semua gamer yang ingin mencoba fase beta test dari Marvel’s Avengers ini terlebih dahulu harus memiliki akun Square Enix Members.

Penerbit dan pengembang Square Enix Members, Square Enix dan Crystal Dynamics bersama Eidos-Montreal, masing-masing telah mengungkapkan tanggal pasti untuk fase beta test ini:

  1. 7-9 Agustus – Sony PlayStation Advantage Closed Beta: Hanya untuk pemain yang melakukan pre-order Marvel’s Avengers untuk PS4. Beta test akan secara otomatis pre-load pada 6 Agustus 2020.
  2. 14-16 Agustus – Microsoft Xbox/PC Closed Beta bersama Sony PlayStation Advantage Open Beta: Para pemesan untuk versi Microsoft Xbox One dan PC, bersama dengan seluruh komunitas PS4, dapat mengakses putaran kedua dari beta tertutup Marvel’s Avengers. Pre-load untuk beta test sudah akan tersedia sejak 13 Agustus.
  3. 21-25 Agustus – Open Beta for All: Semua gamer, untuk semua platform, akan mendapatkan kesempatan mencicipi Open Beta dari Marvel’s Avengers. Pre-loading untuk beta test ini akan dimulai pada 20 Agustus.
Kredit: Marvel’s Avengers/Square Enix


Rincian tambahan tentang beta test Marvel’s Avengers serta informasi terbaru akan dibagikan selama presentasi Marvel’s Avengers “War Table” mendatang. Bagi Anda yang tertarik untuk mengikuti presentasi ini dapat mengikutinya melalui situs web atau platform media sosial game pada 30 Juli 2020 pukul 00:00 WIB.

Sementara untuk versi penuhnya, game Marvel’s Avengers ini baru akan dirilis pada 4 September 2020 untuk PlayStation 5, PS4, Microsoft Xbox Seri X, Xbox One, Google Stadia, dan PC via Steam.

BACA JUGA: Bantu atasi COVID-19, Square Enix hadirkan bundle berisi 54 game PC di Steam seharga Rp371.000