Satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di ajang Valorant Pacific Open 2020, BOOM Esports, gagal melangkah ke semifinal setelah disingkirkan secara dramatis oleh tim asal Singapura, Team SMG, di babak perempat final.

Pada pertandingan yang digelar pada Jumat (21/8/2020) secara online, BOOM Esports harus takluk dari Team SMG dengan skor 1-2. Padahal, Sys dkk sempat unggul jauh di ronde terakhir dan hanya membutuhkan satu kemenangan lagi sebelum dibalikkan keadaannya oleh Team SMG.

Pada ronde pertama yang digelar di map Split, BOOM Esports harus mengakui keunggulan Team SMG dengan skor 11-13. Sempat tertinggal 0-2 di awal, BOOM Esports berhasil bangkit hingga sukses membalikkan kondisi menjadi 5-2.

Kejar mengejar poin pun sempat terjadi hingga Team SMG hampir berhasil mengejar, tetapi BOOM Esports mampu menjaga jarak hingga unggul 11-8. Tinggal membutuhkan dua kemenangan lagi, raihan poin BOOM Esports justru tertahan hingga berhasil dibalikkan Team SMG menjadi 11-13.

Sementara pada ronde kedua di map Ascent, BOOM Esports tampil menggila dan sangat mendominasi. Bagaimana tidak? Sys dkk berhasil memenangi game ini dengan skor terbilang sangat telak, 13-3!



Memasuki ronde ketiga di map Bind bagaikan de javu bagi BOOM Esports seperti di ronde pertama. Sempat tertinggal di awal permainan, mereka sempat bangkit dan menyamakan kedudukan dengan skor 6-6.

Setelah itu, BOOM Esports tampil menggila dengan memenangi lima game berikutnya secara berturut-turut. Sinyal-sinyal keberhasilan mereka untuk meraih kemenangan dan lolos ke semifinal pun begitu terang.

Namun entah apa yang terjadi, Team SMG justru berhasil bangkit. Mereka sempat mengejar dan hanya memberikan satu game kepada BOOM Esports hingga skor menjadi 12-9.

Setelah itu raihan poin BOOM Esports pada ronde tersebut seakan terkunci. Mereka tak mampu lagi meraih satu kemenangan terakhir hingga pertandingan harus dilanjutkan ke overtime dengan skor 12-12.

Dengan membutuhkan dua kemenangan untuk memastikan satu tiket ke semifinal, BOOM Esports ternyata masih belum mampu untuk bangkit. Di sisi lain, Team SMG berhasil mempertahankan penampilan hebat mereka hingga mampu merebut dua game terakhir dan memastikan kemenangan dengan skor 14-12 di ronde ketiga.

Hasil ini membuat Team SMG berhak untuk lolos ke semifinal Valorant Pacific Open 2020 untuk menantang tim asal Thailand, Attack All Around. Sementara pada pertandingan semifinal lainnya mempertemukan Only One Word dari Hong Kong menghadapi ahq e-Sports Club dari Taiwan yang keduanya akan digelar pada Sabtu (22/8/2020) mulai pukul 12:00 WIB.

BACA JUGA: EO esports asal Jepang umumkan bakal gelar turnamen Valorant terbesar se-Asia