Industri game baru saja kedatangan kabar gembira mengenai kemunculan seri teranyar dari game ikonik Ubisoft, Assassin’s Creed.

Sejak kemunculannya pada tahun 2007 silam, game tersebut berhasil merebut hati para gamer di seluruh dunia. Sejak saat itu, setiap seri terbaru dari Assassin’s Creed selalu ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.



Tak mau mengecewakan penggemar, Ubisoft berkomitmen penuh dalam proses pembuatan seri teranyar Assassin’s Creed. Tak main-main, mereka mengerahkan 15 studio dalam garapan Assassin’s Creed Valhalla.

“Ucapan selamat yang luar biasa untuk para ksatria studio kami atas semua kerja keras dan semangat mereka,” ungkap Ubisoft.

“Kami juga ingin berterima kasih kepada 14 studio co-developer di seluruh dunia untuk semua dedikasinya.”

Selain Montreal sebagai studio utama, tampaknya Ubisoft turut mengerahkan 14 studio lain yang tidak disebutkan namanya untuk menghadirkan sebuah game yang luar biasa.

15 studio bekerja sama untuk membuat game? Itu gila. Sebagai referensi, Assassin’s Creed Odyssey yang merupakan seri sebelumnya hanya melibatkan tujuh studio dalam proses pembuatannya dan berhasil mendapatkan 83 metascore.

Pengumuman Ubisoft tersebut semakin membuat penggemar Assassin’s Creed tidak sabar, sayangnya Valhalla baru akan hadir di musim liburan nanti.

BACA JUGA: Sekelompok penjelajah ilegal di World of Warcraft dihadang GM