Banyak hero Marvel menjadi sorotan akhir-akhir ini berkat peluncuran game Avengers Marvel. Namun, pengisi suara Iron Man di Avengers Marvel, Nolan North, justru mengangkat salah satu pahwalan yang belum tersedia di dalam game, Deadpool.

Bagi yang belum tahu, North sebenarnya pernah mengisi suara karakter Deadpool dalam video game Deadpool 2013 di PS3, Xbox 360, dan PC. Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, tampaknya Nolan North tertarik dengan sekuel dari Deadpool 2013, dan kali ini ia ingin menampilkan kameo Ryan Reynolds, aktor Hollywood pemeran Deadpool.

Kredit: Activision

Meskipun Deadpool baru-baru ini muncul di Marvel: Ultimate Alliance 3, dia sudah lama tidak menjadi fokus utama dalam video game selama sekitar delapan tahun. Video game Deadpool telah diumumkan sejak tahun 2012 dan akhirnya dirilis pada tahun 2013. Game tersebut menerima sambutan yang cukup positif, dengan banyak penggemar dan kritikus memuji keberhasilan Nolan North membawa karakter unik dari pahlawan yang ikonik dengan pakaian merah dan hitam tersebut.



Dalam wawancara baru-baru ini dengan Josh Wilding dari ComicBookMovie.com, North berkata, “Saya mencoba membuat Marvel membuat video game Deadpool lagi, dan kita bisa saja meminta Ryan datang dan menjadi kameo di video game tersebut.”

Seperti yang mungkin sudah kalian ketahui, Ryan Reynolds memerankan karakter pahlawan tersebut dalam film Deadpool dan Deadpool 2. Tidak diragukan lagi jika Reynolds menjadi kameo dalam sekuel game Deadpool, hal itu akan menjadi kejutan menyenangkan bagi para penggemar Deadpool.

Semoga saja keinginan North akan diwujudkan oleh Marvel. Di sisi lain, Rob Leifeld, pencipta Deadpool mengatakan jika tidak akan ada sekuel film lanjutan karena hak cipta Marvel telah diakuisisi oleh Disney, dan hal itu dikhawatirkannya bisa membuat Deadpool melenceng dari jati dirinya jika sekuel baru Deadpool dibuat.

BACA JUGA: Deadpool hadir di Fortnite Chapter 2 Season 2