Netflix baru-baru ini memperkenalkan serial live-action baru yang diadaptasi dari franchise video game horor populer garapan Capcom, Resident Evil.

Platform streaming tersebut telah menggaet beberapa veteran dunia perfilman berpengalaman di serial ini. Di antaranya adalah Andrew Dabb, yang dikenal sebagai penulis serial Supernatural, ia juga akan menulis naskah serial Resident Evil yang memiliki delapan episode ini. Kemudian ada juga Bronwen Hughes dari The Walking Dead series yang bakal memimpin pengerjaan dua episode pertama.

Serial ini diproduksi oleh Constantin Film, perusahaan film yang pernah membuat enam film live-action Resident Evil. Keenam film tersebut mengantongi pendapatan sebesar US$1,2 miliar, menjadikannya sebagai franchise film adaptasi video game terlaris sepanjang masa.



Berbicara mengenai jalan cerita, serial Resident Evil ini akan sedikit berbeda dengan apa yang ada di video game. Di sini Netflix menyajikan cerita dari dua latar waktu berbeda yang berkaitan dengan dua Wesker bersaudara, Jade dan Billie.

Latar waktu pertama akan mendokumentasikan kepindahan mereka ke New Racoon City dengan ayah mereka, Albert Wesker, yang nantinya bakal menjadi sosok antagonis. Sedangkan garis waktu kedua berlangsung lebih dari satu dekade ke depan di mana Jade berjuang untuk bertahan hidup dalam dunia yang terinfeksi oleh T-virus.

Meskipun hingga sekarang Resident Evil series belum memiliki tanggal rilis pasti, serial ini jelas sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemar Resident Evil dan penggemar horor zombi.

BACA JUGA: The Witcher 3 berhasil puncaki most played Steam charts