Demo versi terbaru Unreal Engine yang berjalan di PlayStation 5 baru saja digelar beberapa hari lalu, namun CEO Epic Games, Tim Sweeney, beranggapan jika Unreal Engine 5 tidak hanya eksklusif untuk PlayStation 5 saja.

Melalui cuitan di Twitter, Sweeney mengatakan jika demo yang dipertontonkan merupakan hasil dari diskusi antara Sony dan Unreal selama beberapa tahun belakangan.



Di sisi lain, Sweeney menegaskan Nanite dan Lumen yang menjadi motor utama Unreal Engine 5 juga bisa digunakan di Xbox Series X. CEO Epic Games itu lanjut menjelaskan jika Unreal Engine 5 akan terlihat luar biasa di kedua konsol, bahkan mampu menyaingi PC kelas atas.

Seminggu sebelumnya, Sweeney sudah lebih dulu memberikan pujian pada sistem storage di PS5 dengan mengatakan sistem tersebut sangat maju, tidak hanya terbaik di kelas konsol, sistem itu bahkan bisa mengalahkan high-end PC.

Sistem storage yang bagus akan mendukung proses loading data dan kualitas grafis. Tidak mengherankan jika kombinasi Unreal Engine 5 dan sistem storage yang maju akan menghasilkan kualitas grafis luar biasa.

Berbicara mengenai konsol generasi terbaru, Xbox Series X dikonfirmasi akan meluncur musim liburan nanti. Begitu pula dengan PlayStation 5, Sony kembali menegaskan produksi konsol terbarunya tidak akan terhambat pandemi Covid-19 dan bakal tetap launching sesuai rencana.

BACA JUGA: “PlayStation 5” akan gunakan chip generasi berikutnya dari Ryzen dan Radeon milik AMD