Tak selamanya gamer sibuk menatap layar. Mereka juga terbukti peduli lingkungan.

Perayaan hari Bumi yang jatuh pada 22 April silam dimaknai dengan cara spesial oleh para pemain Pokemon Go dan Ingress di seluruh belahan dunia.

Niantic, selaku kreator Pokemon Go dan Ingress, menyebut bahwa dua pemain gim tersebut secara sukarela membaktikan total 41 ribu jam untuk membersihkan 145 ton sampah selama hari bumi kemarin!

Sekitar lebih dari 300 ajang khusus diselenggarakan di 41 negara dalam enam benua guna membuat dunia menjadi lebih hijau.  

“Kami kagum dengan betapa besarnya hal yang dicapai oleh semua orang yang terlibat – upaya seperti ini menunjukkan seberapa besar dampak yang dapat dirasakan orang ketika mereka bekerja sama,” demikian bunyi pernyataan resmi Niantic.

Niantic juga menggandeng Pure Earth di Filipina untuk memberikan pelatihan pendidikan tentang sampah dan pembuatan eco bricks alias batu bata ramah lingkungan yang terbuat dari botol plastik bekas berisi sampah.