Pada Jumat (18/10/2019), Asosiasi Esports Indonesia (IESPA), telah merilis daftar 21 nama pemain yang akan membela Indonesia di cabang esports pada gelaran SEA Games 2019 di Filipina.

Setelah terjadi beberapa pencoretan nama dari tim Mobile Legends: Bang Bang dan Dota 2, kini IESPA telah mendapat lampu hijau dari Tim Evaluasi Komite Olahraga Indonesia (KOI) mengenai siapa saja yang akan berangkat ke Filipina.

Seperti diketahui bersama sebelumnya bahwa Indonesia akan mengikuti keenam nomor yang akan dipertandingkan pada cabang esports di SEA Games 2019.

Enam nomor yang ada di cabang esports tersebut adalah Mobile Legends, Arena of Valor, Dota 2, Tekken, StarCraft II, dan Hearthstone.

Pada nomor Mobile Legends, Indonesia akan diwakili oleh Gustian “Rekt”, Teguh “Psychoo” Imam Firdaus, Muhammad “Wann” Ridwan, Eko “Oura” Julianto, Yurino “Donkey” Putra, dan Adriand “Drian” Larsen.



Sementara untuk nomor Arena of Valor, Indonesia akan diwakili oleh seluruh anggota EVOS Esports AoV, yaitu Gilang “Fall” Dwi Falah, Hartanto “POKKA”, Hartawan “Wyvorz” Muliadi, Satria “Wiraww” Adi Wiratama, dan Farhan “Hanss” Akbari.

Jika para pemain EVOS akan mewakili Indonesia di nomor AoV, lain halnya dengan Dota 2 yang berisikan para pemain PG.BarracX, yaitu Tri “Jhocam” Kuncoro, Felix “Ifr1t” Rodeardo, Muhammad “Azur4” Luthfi, Fahmi “Huppey” Choirul, dan Kevin Manuel “Visery” Johan.

Sedangkan untuk nomor StarCraft II dan Hearthstone, Indonesia akan diwakili masing-masing oleh dua pemain. Untuk StarCraft II diwakili oleh Emmanuel “QuanTel” Enrique dan Dani “Deruziel” Bondan Lukman, sedangkan di nomor Hearthstone ada Hendry “Joth703” Koentarto dan Rama “DouAhou” Ariangga.

Sedangkan untuk nomor terakhir yaitu Tekken 7, Indonesia mengirimkan satu perwakilannya, yaitu Muhammad Ardiyansyah “Meat” Yusuf.

Sejauh ini mereka semua sudah mengikuti serangkaian agenda yang ada di pemusatan latihan nasional (pelatnas) masing-masing demi kesiapan mereka membanggakan Indonesia, meski jaminan untuk mentas di SEA Games 2019 belum jelas.

BACA JUGA: 31 juta orang di Indonesia main Mobile Legends