Cara melakukan redeem code PUBG Mobile adalah sesuatu yang harus diketahui oleh semua pemain dan penggemar. Meski sangat jarang untuk digunakan, jangan sampai Anda tidak tahu bagaimana cara melakukannya ketika mendapatkan kode untuk ditukarkan dengan hadiah menarik.

Di musim kompetisi, seperti ketika gelaran PMPL ID tengah berlangsung, penyelenggara turnamen sering kali memunculkan banyak redeem code untuk ditukarkan oleh para pemain dan penonton. Hadiahnya pun cukup menggiurkan.

Apalagi jika ada event-event yang sering kali dihadirkan. Di masa itu, ada banyak redeem code PUBG Mobile yang bisa Anda temukan untuk mendapatkan hadiah di dalamnya.

Ketika kesempatan tersebut datang, jangan sampai kalian belum mengetahui bagaimana cara menukarkan redeem code tersebut. Hal ini juga bisa membuat pengalaman kalian bermain PUBG Mobile menjadi lebih berwarna.



Cara klaim redeem code PUBG Mobile

Redeem Code PUBG Mobile
Kredit: PUBGMobile.com

Berikut beberapa langkah sederhana yang bisa dilakukan oleh para pemain untuk menukarkan redeem code PUBG Mobile.

  • Masuk ke situs PUBG Mobile BERIKUT INI.
  • Di dalamnya terdapat tiga kolom yang harus kalian ini, yaitu “Character ID”, “Redemption code”, dan “Verification Code”.
  • Untuk mengetahui Character ID kalian, masuk ke dalam game PUBG Mobile dan klik foto profil. Character ID kalian akan muncul tepat di bawah IGN kalian berupa deretan angka. Salin “Character ID” tersebut dan masukkan ke kolom pertama di situs.
  • Setelah itu, masukkan redeem code yang kalian miliki ke kolom “Redemption code”.
  • Setelah itu isi “Verification Code”, sesuai dengan kode yang ada di dalam kolom di sebelahnya. Jika “Verification Code” mengalami error, coba refresh dengan cara klik tombol di sebelah kode.
  • Jika semuanya sudah berhasil, klik “Redeem”.
  • Setelah berhasil, kalian bisa langsung masuk ke “Mail” di dalam game PUBG Mobile untuk mengklaim hadiahnya.

BACA JUGA: Patch PUBGM 1.6.0: Invasi alien, kembalinya Vikendi, sampai kolaborasi dengan Alan Walker