Gelaran Indonesian eFootball Cup 2021 telah dimulai pada Sabtu (1/5). 12 peserta yang masing-masing mewakili klub-klub sepak bola Indonesia ini bakal saling adu keahlian dalam permainan Pro Evolution Soccer (PES) eFootball.

Terbagi ke dalam dua grup, 12 peserta memperebutkan posisi empat besar di setiap grup untuk bisa tampil di fase grup kedua. Delapan tim terbaik tersebut nantinya kembali dibagi ke dalam dua grup berisi empat tim untuk mencari dua tim teratas di masing-masing kelompok untuk tampil di babak semifinal dan grand final.

Matchday pertama Indonesian eFootball Cup 2021 menyuguhkan enam pertandingan dari Grup A. Seluruh pertandingan memberikan pertunjukkan seru, tapi Baim dari Persis Solo menjadi pusat perhatian karena belum terkalahkan.



Berikut hasil pertandingan Matchday 1 Grup A:

KS Tiga Naga vs Persijap Jepara

  • Game 1: 1-1
  • Game 2: 2-3

Persiba Balikpapan vs Semen Padang

  • Game 1: 0-3
  • Game 2: 2-3

Persis Solo vs Sulut United

  • Game 1: 1-0
  • Game 2: 1-1

Persijap Jepara vs Persiba Balikpapan

  • Game 1: 1-6
  • Game 2: 3-2

Semen Padang vs Sulut United

  • Game 1:4-5
  • Game 2:1-3

Persis Solo vs KS Tiga Naga

  • Game 1: 2-0
  • Game 2: 5-0

Besok akan digelar enam pertandingan dari Grup B yang pastinya tidak kalah menarik. Anda bisa menyaksikan siaran langsung Indonesian eFootball Cup 2021 melalui channel YouTube dan Facebook resmi.

BACA JUGA: Link live streaming, jadwal pertandingan, dan klasemen Indonesian eFootball Cup 2021