Sejatinya, pekan ketiga dari turnamen Mobile Legends Development League (MDL) Indonesia Season 2 akan digelar pada 24-26 Agustus 2020. Namun hal tersebut urung dilakukan dan diundur hingga awal pekan depan.

Hal ini diungkapkan langsung oleh pihak penyelenggara MDL ID Season 2 melalui sebuah pengumuman yang mereka siarkan di akun Instagram @mdl.Indonesia pada Senin (24/8/2020).

Dalam caption yang hadir dalam pengumuman tersebut, pengunduran ini sengaja dilakukan karena bertepatan dengan akan hadirnya patch besar baru dalam waktu dekat dari Moonton ke dalam game Mobile Legends.

Jika pertandingan MDL ID Season 2 ini tetap dipaksakan untuk digelar, hal ini tentu akan mengacaukan strategi dan kesiapan setiap tim karena harus langsung beradaptasi dengan perubahan yang terjadi di dalam game.

Seperti yang kita tahu bahwa hadirnya sebuah patch ke dalam game, terlebih jika dalam ukuran besar, hal ini akan banyak mengubah gameplay, pemilihan hero-hero, hingga META yang berlaku, terlebih di scene kompetitif tertinggi, seperti MDL dan Mobile Legends Professional League (MPL).



Dengan kata lain, keputusan untuk menunda menggelar pertandingan di pekan ketiga MDL ID Season 2 ini adalah langkah yang tepat dan adil bagi setiap tim agar dapat terlebih dahulu mempelajari dan menyesuaikan strategi dari perubahan yang terjadi.

Pada pekan ketiga MDL ID Season 2 ini menghadirkan sembilan pertandingan. RRQ Sena dan ONIC Prodigy yang sejauh ini belum terkalahkan akan saling berhadapan di hari kedua, 1 September 2020.

Sejauh ini, belum ada kabar apakah hadirnya patch baru Mobile Legends ini akan ikut berdampak pada gelaran pekan ketiga MPL ID Season 6.

BACA JUGA: Belum tampil di MPL ID Season 6, Lord Tezet diturunkan Aura ke tim MDL