MPL ID Season 8 baru saja menyelesaikan fase regular season. Dua tim yang mendapatkan keuntungan untuk tampil di upper bracket playoff adalah ONIC Esports dan RRQ Hoshi.

Persaingan sepanjang MPL ID Season 8 fase reguler terbilang cukup panas, karena tidak ada tim yang benar-benar mutlak mengalami winstreak panjang.

Enam tim teratas memiliki fase tersendiri ketika naik dan jatuh. Tapi, RRQ Hoshi dan ONIC adalah tim yang paling bisa mengamankan momentumnya.

Klasemen akhir MPL ID Season 8

RRQ Hoshi setelah melewati kemenangan beruntun, memang kalah dari EVOS Legends di laga penutupnya 2-0. Tapi itu tak membuat posisi mereka di dua besar tergeser.

Sementara ONIC yang bertanding hidup mati dengan Alter Ego pada hari terakhir pekan terakhir regular season, berhasil menang mutlak 2-0.

ONIC Esports adaptif dengan META di MPL ID Season 8

Sejak update patch Mobile Legends, ONIC Esports menjadi salah satu tim yang cocok dengan META marksman. Sanz dibuat fleksibel karena beberapa kali bermain sidelaner marksman. Ketika itu terjadi, Sir Ft Lans sebagai pemain terakhir yang dipromosikan dari MDL, mengisi role jungler dan semua berjalan lancar.

Tapi ini ternyata tidak baku. Tim Landak masih sering memainkan Sanz di posisi jungler dan ketika itu terjadi, CW yang dipercaya sebagai sidelaner.

ONIC Esports, Mobile Legends, MPL ID Season 8
Sumber: MPL

Fleksibilitas ini menjadi kunci konsistensi mereka. Banyaknya opsi gameplay dan pool hero sangat luas dari para pemainnya juga membuat ONIC susah ditebak oleh lawan.

“Tak ada adaptasi chemistry jika pemain berbeda yang tampil, karena kami kebetulan juga sedang positif banget, dekat semua. Kami bisa cepat beradaptasi karena latihan lebih sehingga bisa klop secara gameplay,” ujar Butsss pada sesi interview.

Tak kaget sampai akhirnya mereka mengakhiri regular season sebagai pemegang peringkat pertama. Menggeser Alter Ego yang notabene tak pernah lepas dari dua besar selama tujuh pekan.



RRQ Hoshi masih menyimpan strategi

Sementara berbicara RRQ Hoshi, mereka terlihat bertahan dan menyimpan strateginya. Pasalnya sejak perubahan patch, mereka belum sekalipun mencoba META MM sidelaner dan memaksa memakai dua hero durabel di masing-masing sisi.

RRQ Hoshi, Mobile Legends, MPL ID Season 8
Kredit: MPL ID

Raja dari segala Raja seakan tak mau membocorkan strateginya secepat itu di regular season. Sehingga semua orang tentu akan penasaran dengan permainan mereka di playoff MPL ID Season 8.

Geek Fam ID dan Rebellion Genflix pulang kandang

Sementara itu duel dua tim terbawah antara Geek Fam ID vs Rebellion Genflix juga dihelat di hari yang sama. Pada laga tersebut Geek Fam ID berhasil menang 2-1.

Meski begitu hasil laga ini menjadi tidak terlalu penting karena sejak pekan lalu kepastian kedua tim tak akan ke playoff sudah terjadi.

Geek Fam ID
Sumber: MPL

Ini jelas jadi pembelajaran buat Rebellion yang main di musim perdana MPL-nya. Tapi untuk Geek Fam, pe-er besar benar-benar muncul. Karena rekor mereka tak pernah lolos playoff sejak season 4 masih bertahan sampai MPL ID Season 8.

BACA JUGA: Build Popol dan Kupa terbaik damage versi EVOS REKT, turret rontok seketika!