Pencinta Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia benar-benar tak diberi napas untuk beristirahat. Pasca M2, MPL ID Season 7 akan segera dilaksanakan.

Memang ada jeda sekitar sebulan lebih, tapi semua tim peserta MPL sudah harus bersiap untuk bertarung. Pihak Moonton pun sudah mengungkapkan tanggal pasti dilaksanakannya season 7.

Setelah M2 World Championship usai, Moonton langsung memberikan sneakpeek terkait tanggal dihelatnya MPL ID Season 7. Turnamen tertinggi MLBB di Indonesia itu dimulai 26 Februari 2021.



Tim-tim MPL selain dua peserta M2 yakni Alter Ego dan RRQ Hoshi diyakini sudah bersiap sejak lama, menengok lock roster sudah dilakukan pada awal Januari lalu.

Tak hanya itu, tahap media day untuk tim-tim MPL pun sudah dilakukan. Pihak MPL sudah membocorkannya sedikit lewat Instagram Story, Rabu (27/1).

Adalah EVOS Legends yang menjadi tim pertama yang menjalani media day. Terlihat Wannn dan REKT sedang menjalani sesi foto.

PR Moonton, Azwin Nugraha pun mengonfirmasi kepada ONE Esports bahwa media day akan berjalan pertanggal 27 Januari – 11 Februari.

Hal ini sedikit banyak memastikan bahwa pengumuman roster para tim peserta baru akan terjadi di atas tanggal 11 Februari.

BACA JUGA: Perseteruan dua tim MPL MY/SG tersaji di playoff M2