Kembali bekerja sama dengan Moonton dan Battlefy, ONE Esports kembali menghadirkan ONE Esports MLBB Community Tournaments. Ini merupakan wadah besar untuk bisa berkompetisi dan bersaing menjadi yang terbaik di level komunitas Mobile Legends.

Untuk edisi kali ini, kami akan hadirkan jawara asal Daerah Istimewa Yogyakarta. 28 merupakan tim yang telah menjuarai MLBB Community Tournament minggu lalu. Tim ini terbentuk atas dasar hobi terhadap game dan potensi esports yang kian menjanjikan di negara kita ini.

Selain itu, tim ini juga terbentuk karena tidak meratanya perhatian para penggiat esports terhadap talenta di luar ibukota. Joan selaku manajer 28 mengungkapkan bahwa “kami bertujuan untuk mencari player-player dari daerah dan membuktikan bahwa pemain daerah pun memiliki kualitas bersaing di laga Nasional maupun Internasional.”

Susunan roster 28:

  1. Reiya, offlaner (Rea Maranatha – 24)
  2. DK, Sidelane (Abi Khairi Rahmawan – 24)
  3. Tamao Serizawa, Support (Ilham Utama Putra – 19)
  4. Shinn, tank (Alif Wijdan Darojatun – 22)
  5. Ellona, Core (Muhammad Danuega Putra – 21)
Kredit: 28

Di antara kelima pemain tersebut, Reiya berhasil menembus jajaran rank global. Kini ia merupakan pengguna Chou rank 9 dalam skala global.



Berbicara tentang prestasi, pencapaian 28 di skala lokal sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Lebih dari itu, sejumlah prestasi skala nasional pun juga mampu mereka dapatkan, di antaranya adalah:

  1. Juara 1 WFH Tournament region DIY
  2. Juara 1 Yellow Independence Tournament Nasional
  3. Juara 2 Tournament SPIN
  4. Juara 1 Tournament ESPL Indonesia
  5. Invitational team utk RAZER International Championship
  6. Perwakilan DIY dalam tournament nasional SMARTFREN ESPORT (masih berlangsung)

Untuk menjadi juara di MLBB Community Tournament tidaklah mudah, dibutuhkan persiapan yang benar-benar matang. Begitu pula dengan 28.

“Untuk mempersiapkan diri, tim biasanya menjalani latihan dengan frekuensi bermain yang padat agar dapat meningkatkan skill baik secara mikro ataupun makro. Disamping itu, kami juga intens melakukan Scrim dengan tim-tim kuat lain agar terbiasa dengan atmosfer kompetisi,” ujar Joan.

Tidak berlebihan jika mengatakan 28 memiliki potensi untuk berbicara banyak di kasta tinggi kompetisi MLBB seperti MDL atau bahkan MPL. Hal itu juga tercermin dalam tujuan yang ingin diraih 28.

“Harapan kedepan kami adalah bisa terus maju, semakin dikenal secara nasional maupun internasional, dan bisa sukses untuk masuk ke Liga MDL dan MPL dalam waktu dekat,” ungkap Joan.

Melihat potensi yang dimilikinya, kiprah jawara Yogyakarta ini sangat menarik untuk disimak.

BACA JUGA: Baru berdiri tiga bulan, MBR langsung juara ONE Esports MLBB Community Tournament