Luminaire promosi ke EVOS Legends! Sesuai prediksi banyak orang, tak perlu waktu lama bagi Luminaire untuk berada di roster MDL EVOS Icon sampai akhirnya kembali ke habitatnya.

Sebelumnya Luminaire untuk kedua kalinya memutuskan rehat di scene profesional. Tapi berbeda pada saat pertama dia rehat dan melewatkan MPL ID Season 6, kali ini break sang pemain terbilang singkat.

Setelah membawa EVOS Legends juara di MPL ID Season 7 dan menjadi MVP di grand final, Luminaire memilih rehat kembali.

EVOS Legends, antimage, REKT
EVOS LEGENDS ANGKAT PIALA 3 (REKT, Luminaire, LJ, Ferxiic, Zeys, Clover, Antimage) | Kredit: Muhammad Thalhah/ONE Esports

Alasannya saat itu berbeda dengan rehat yang pertama. Jika yang pertama, ia ingin fokus live streaming, tapi kedua ia mengaku tak punya hasrat besar lagi di scene kompetitif.



Luminaire comeback, cuma sekali main di MDL

Keputusan Luminaire comeback di tengah turnamen membuatnya sedikit sulit langsung ke EVOS Legends, menengok sistem di MPL yang tak bisa mengangkat pemain non-roster langsung masuk.

Luminaire debut MDL
Sumber: Youtube

Tak ayal, Luminaire masuk ke roster MDL EVOS, Icon, terlebih dahulu. Benar saja, MDL cuma batu loncatan terkait kewajiban sistem saja.

Luminaire cuma main sekali di MDL menghadapi OPI Esports yang mana menang 2-1. Saat itu, performa sang pemain sebenarnya belum cukup memuaskan. Dan ini jadi pertanyaan baru apakah di MPL dia bisa langsung bersaing dan mendapat tempat utama?

Luminaire promosi ke EVOS Legends

Sehari setelah debutnya di MDL, pihak MPL langsung mengumumkan transfer MDL-MPL yang biasa mereka informasikan tiap pekan. Nama pertama yang langsung muncul adalah Luminaire. Luminaire promosi ke EVOS Legends.

Ia dipastikan kembali ke EVOS Legends dari EVOS Icon. Hal ini sesuai dengan prediksi banyak orang.

Luminaire promosi ke evos legends
Sumber: MPL

Kehadiran Luminaire jelas menjadi tenaga baru untuk Macan Putih. Apalagi performa mereka saat ini masih belum konsisten. Tapi pertanyaannya siapa yang akan digeser atas Luminaire promosi ke EVOS Legends? Wann kah yang notabene sudah berjuang keras di role barunya?

Atau malah ada pemain lain yang digeser menengok REKT sempat berkata di live streaming trio mid strong (REKT, Wann, Luminaire) akan segera kembali. Kita nantikan bersama.

BACA JUGA: Push rank Mobile Legends 2021 paling efektif, begini caranya