MSC 2021 menjadi turnamen yang tidak memuaskan untuk tim Indonesia. Bigetron Alpha dan EVOS Legends gagal meraih gelar juara.

Khusus EVOS Legends, langkah mereka baru terhenti di final lower bracket. Kekalahan yang didapati dari Execration terbilang menyakitkan.

Pada laga tersebut, EVOS takluk 3-1. Ada beberapa masalah teknis yang terjadi di game pertama. Execration juga memperlihatkan gameplay yang luar biasa.

LJ of EVOS Legends during MPL ID S7 Playoffs
LJ EVOS Legends,Credit: MPL ID

Ch4knu jadi kunci kemenangan Execration lawan EVOS Legends

Jika ada satu pemain yang paling merepotkan EVOS pada laga tersebut, dia adalah Ch4knu. Sang pemain benar-benar memperlihatkan rotasi luar biasa sebagai tank.

Versatilitasnya menggunakan pure tank maupun roamer support benar-benar spesial. Kemampuan dia memakai Grock ternyata mengagetkan EVOS Legends.



LJ sedih bukan main dengan kegagalan EVOS di MSC 2021

Jika ada satu pemain yang benar-benar kecewa dengan kegagalan EVOS Legends, dia adalah Joshua “LJ” Darmansyah. Pada saat live streaming beberapa jam setelah kekalahan, ia curhat kepada para penontonnya.

“Kalau bisa kembali ke masa lalu saya bakal ban Grock-nya Ch4knu atau tidak, pakai saja Grocknya. Saya sangat tidak puas dengan hasil ini,” ujarnya di Nimo TV.

Mobile Legends: Bang Bang MPL PH S7 Execration player Ch4knu with Grock
Ch4knu Grock, Sumber: MLBB

“Walau saya sudah banyak juara, tapi tetap sedih dengan hasil buruk ini. Seperti perjuangan selama ini sia-sia,” pungkas dia.

Memang eks pemain RRQ Hoshi itu sebenarnya juga user Grock yang andal. Pada zamannya ia sempat masuk supreme Grock dan sering memakainya pada saat META.

BACA JUGA: Clover: Jangan salahkan Rexxy dan LJ!