Salah satu laga paling panas di playoff MPL Invitational 4 Nation Cup adalah bertemunya kembali rival abadi, EVOS Legends dan RRQ Hoshi.

Kedua tim bisa dibilang tim terkuat di scene Mobile Legends, tak hanya di Indonesia tapi dunia. EVOS dan RRQ hampir terus bertarung di fase akhir turnamen.

EVOS berhasil menguasai turnamen-turnamen saat MPL season 4 dan M1 dengan mengalahkan RRQ. Tapi, RRQ benar-benar mendominasi di MPL season 5 dan mengalahkan sang rival di partai puncak.

Rivalitas kedua tim tak pernah mati. Tak kaget jika setiap kegagalan salah satu tim, membekas kepada mereka.



Kekalahan EVOS Legends di grandfinal ternyata begitu menyakitkan. Pelatih sekaligus tanker EVOS, Bjorn “Zeys” Ong, mengaku sangat senang melawan RRQ di fase awal playoff.

“Hasrat pribadi saya memang bertemu RRQ kembali dan itu menjadi kenyataan. Hal ini memberikan kami kesempatan untuk balas dendam,” ujar Zeys eksklusif kepada ONE Esports.

Meski begitu, RRQ masih menjadi unggulan utama di MPLI. Selain karena tak ada perubahan roster, semua lawan mereka belum mengetahui kekuatan RRQ sekarang. Terutama karena mereka belum bermain sama sekali.

Apakah RRQ mampu mempertahankan performa dan kembali mengangkat piala? Atau tim-tim lain yang mampu menjegal mereka? Kita tunggu bersama.

BACA JUGA: Meski jarang tergunakan di MPL Season 5, ini tiga hero favorit RRQ.Vyn