Tim kedua Mobile Legends: Bang Bang Rex Regum Qeon, Sena, sedang dalam sorotan. Hal ini terkait performa spesial mereka di Mytel International Championship.

X Win, Skylar, Albertt, XoXo, 824, dan Bless memperlihatkan performa menawan ketika mampu dua kali mengalahkan Onic PH, salah satu tim Mobile Legends Filipina terbaik.

Memang keputusan RRQ memainkan Sena di turnamen ini jadi perbincangan. Padahal hampir semua tim besar yang ada di MIC.

Pelatih RRQ Hoshi, James Chen, mengungkapkan eksklusif kepada ONE Esports terkait alasan mengapa tim Sena yang bermain di Mytel International Championship.



“Saya memang yang memilih semua pemain RRQ Sena dan mereka adalah pemain yang menarik. Saya ingin memberikan mereka pengalaman karena Mytel menjadi turnamen pertama mereka selain XOXO. Menjadi kesempatan yang baik bagi mereka mendapat pengalaman,” ujarnya.

“Saya juga ingin melihat ada di level mana tim RRQ Sena. Mereka tak punya banyak waktu latihan dan baru berkumpul bersama-sama,” tambah dia.

Tambah menarik ketika James memastikan bahwa akan ada player RRQ Sena yang akan promosi ke tim Hoshi pada MPL season 6.

“Akan ada player RRQ Sena yang mendapat promosi. Saya pastikan itu akan terjadi pada MPL season 6 nanti. Seseorang akan naik dari Sena ke Hoshi 99,9 persen,” pungkas dia.

BACA JUGA: Tuturu: Saya bakal cabut dari RRQ