Item build Natan terbaik ala Xinnn!

Mungkin saat ini hero terbaru MLBB, Natan, masih belum begitu populer mengingat mekanisme yang ia miliki cukup sulit untuk dimengerti. Tapi jika kalian berniat untuk menguasai hero tersebut, kami telah siapkan cara menggunakan Natan yang diberikan langsung oleh salah satu pro player terbaik tanah air, RRQ Xinnn. Berikut item build Natan terbaik ala Xinnn.

Set Emblem Natan versi Xinnn

Kredit: Xinnn

Mage

  • Agility
  • Observation
  • Mystery Shop

Pemilihan Agility ditujukan untuk menambah mobilitas Natan kerena hero ini tidak memiliki kemampuan dash atau blink. Penambahan movement speed akan sangat membantu kalian mencari posisi aman selama team-fight.

Kemudian, Observation akan membuat damage Natan lebih sakit di awal permaianan. Dan terakhir, Mystery Shop memungkinkan kalian untuk membuat item lebih cepat dari core lawan.

Item build Natan terbaik ala Xinnn

Item Build Natan terbaik ala Xinnn
Kredit: Xinnn
  • Arcane Boots
  • Hunter Strike
  • Endless Battle
  • Genius Wand
  • Divine Glaive
  • Blade of Despair/Malefic Roar

Gunakan Battle Spell Retribution karena kalian akan bermain sebagai Hyper Carry. Untuk item build Natan terbaik ala Xinnn, awali build dengan Arcane Boots untuk memaksimalkan Magical Damage. Kemudian lanjutkan dengan Hunter Strike, Endless Battle, dan Genius Wand. Susunan item ini akan memberikan Natan statistik solid, ide utamanya adalah mendapatkan Damage, Cooldown Reduction, dan Movement Speed semaksimal mungkin.

Slot item yang tersisa bisa kalian isi sesuai dengan situasi pertandingan dan pemilihan item lawan. Jika dirasa membutuhkan Magical Damage, Divine Glaive adalah opsi yang bagus untuk kalian. Namun jika yang dibutuhkan adalah Physical Damage, Blade of Despair atau Malefic Roar bisa jadi solusi.



Cara bermain Natan

Kredit: Moonton

Pertama-tama utamakan Purple Buff karena Natan sangat bergantung pada skill untuk farm di awal permainan. Setelah itu, dapatkan lithowanderer agar regenerasi tetap terjaga selama melakukan farm.

Segera setelah mencapai level empat, manfaatkan skill Ultimate untuk membantu rekan yang kesulitan di lane. Jika kalian berhasil mendapatkan kill, itu akan sangat membantu dalam mendapatkan target selanjutnya, yaitu Turtle.

Ketika melakukan Team-team-fight, selalu pastikan kalian ada di jarak yang aman dari jangkauan disabler dan assassin lawan. Andai lawan terlanjur menghampiri kalian, Skill dua “Interference!” adalah satu-satunya jalan keluar karena itu bisa mendorong lawan dan menjauhkannya dari kalian.

Skill pertama “Superposition” merupakan skill damage utama kalian. Superposition adalah skil AoE, jadi cobalah untuk mengenai musuh sebanyak mungkin saat team fight. Juga jangan ragu untuk menggunakan Ultimate karena item build ini membuat skill tersebut memiliki cooldown yang cukup rendah.

Itu dia item build Natan terbaik ala Xinnn. Apakah kalian sudah siap mendongkrak rank di Land of Dawn?

BACA JUGA: Tak kuasa hadapi sang Wandering Sword? Ini 3 hero counter Saber terbaik