EVOS Legends berhasil menunjukkan kebangkitan mereka di kompetisi Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 7 setelah di pekan ketiga sukses menyapu bersih kemenangan. Kemenangan ini pun didapat dari tim-tim favorit lainnya.

Setelah satu hari sebelumnya berhasil mengalahkan ONIC Esports dengan skor 2-0, kali ini EVOS Legends kembali sukses menunjukkan kualitas mereka dengan meraih kemenangan dengan skor yang sama atas rival abadi mereka, RRQ Hoshi, pada pertandingan El Clasico yang digelar pada Sabtu (13/3/2021).

Pada game pertama, RRQ Hoshi mampu mendominasi pertandingan di masa early game. Mereka mampu memimpin perolehan kill dan net worth, meski EVOS Legends pun mampu memberikan perlawanan yang cukup berarti.

Meski demikian, EVOS Legends mampu menemukan cara untuk membalikkan keadaan. Rotasi dan keberhasilan dalam menciduk player RRQ Hoshi yang terpisah dari timnya, terutama Skylar dengan Esmeralda-nya, berhasil membuat EVOS Legends bisa lebih leluasa dalam mengembangkan permainan dan menekan RRQ Hoshi.

Skylar RRQ Hoshi
Skylar RRQ Hoshi

Saat pertandingan memasuki menit ke-8, EVOS Legends mulai berhasil mendominasi permainan. Performa hebat yang ditunjukkan oleh Ferxiic menggunakan Claude, plus kegagalan Alberttt sebagai hypercarry RRQ Hoshi dalam mendapatkan kill demi kill demi memperkaya dirinya membuat pertarungan menjadi berat sebelah.

Sumber: Instagram EVOS Esports

Alhasil, melalui sebuah gempuran pada menit ke-14 dan tanpa bantuan Lord, EVOS Legends sukses memporak-porandakan pertahanan RRQ Hoshi hingga sukses menjatuhkan semua player lawan dan memastikan kemenangan dengan skor kill 16-8.



Sedangkan pada game kedua, kondisi yang tak jauh berbeda pun terjadi. RRQ Hoshi sempat mendominasi early game, tetapi EVOS Legends kembali mampu membalikkan keadaan dan mengontrol permainan daat memasuki mid game, lagi-lagi berkat performa gemilang yang ditunjukkan oleh Ferxiic.

Player yang baru diangkat dari tim MDL mereka, EVOS Icon, mampu menggantikan peran yang ditinggalkan oleh Wann di dalam tim. Kali ini ia memainkan Yi Sun-shin dan sukses meraih KDA 9/1/5.

Saking mendominasinya, EVOS Legends mampu mempertahankan keutuhan semua turret-nya sebelum kembali berhasil menyapu bersih semua hero RRQ Hoshi pada menit ke-11 dan memastikan kemenangan dengan skor kill 21-13.

Kemenangan ini membuat EVOS Legends berhasil menuntaskan dendam mereka kepada RRQ Hoshi setelah di beberapa pertandingan El Clasico terakhir, mereka tidak pernah bisa meraih kemenangan. Hasil ini juga berhasil mengangkat posisi mereka ke peringkat tiga klasemen sementara di bawah ONIC Esports yang memiliki match rate lebih baik ketimbang mereka.

Sedangkan bagi RRQ Hoshi, hasil ini menjadi kekalahan ketiga bagi mereka dari lima pertandingan yang telah dimainkan. Mereka pun kini berada di ke-6 klasemen sementara dan hanya unggul dari Genflix Aerowolf dan Aura Fire.

BACA JUGA: ‘Next level dari Wann dan Xinnn!’ – KB sanjung bintang baru EVOS Legends Ferxiic