Siapa yang sudah tidak sabar untuk segera menyaksikkan pertandingan-pertandingan yang bakal tersaji di Mobile Legends Professional League alias MPL Season 8? Jelang digelarnya MPL di beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 13 Agustus 2021, Moonton memperkenalkan skin E-girl Wanwan.

Hadirnya skin E-girl Wanwan ini telah diungkapkan secara langsung oleh Moonton sebagai developer dan publisher Mobile Legends, baik melalui pengumuman di in-game atau media sosial, termasuk video di channel YouTube resmi.

E-girl Wanwan ini akan menjadi skin MPL pertama yang dihadirkan oleh Moonton yang disebut sebagai penghormatan kepada semuruh pemain Mobile Legends terbaik di seluruh dunia yang telah berkompetisi di turnamen tertinggi di level nasional tersebut.

Mobile Legends, E-Girl Wanwan, MLBB, Skin
Kredit: Youtube/Mobile Legends: Bang-Bang

Saat ini, MPL juga telah berkembang dengan pesat. Turnamen besar tersebut kini telah hadir di banyak negara, yaitu Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, Brasil, dan Kamboja, plus Myanmar yang kini harus dihentikan terlebih dahulu karena situasi negara yang tengah tak kondusif dan belum juga tuntas.

Skin E-girl Wanwan ini dimasukkan ke dalam grade Special. Artinya akin ini juga akan menghadirkan banyak perubahan dalam hal animasi yang membuat Wanwan menjadi lebih menarik dan meningkatkan pengalaman bermain penggunanya.


Detail skin E-girl Wanwan

Melalui skin ini, Wanwan hadir dalam balutan kostum berwarna silver-abu tua dengan detail kuning pada dasi, sepatu, dan rok pendeknya yang membuat dirinya seolah-olah layaknya seorang gamer wanita dari masa depan alias futuristik dengan rambut blonde.

Selain itu skin ini juga membuat Wanwan hadir dengan headphone bertelinga kucing serta arm launcher untuk melepaskan belati sebagai basic attack-nya yang menjadi hal utama untuk menunjukkan bahwa ia datang dari masa depan.



Efek skill dari skin E-girl Wanwan

Mobile Legends, E-Girl Wanwan, MLBB, Skin MPL
Kredit: Youtube/Mobile Legends: Bang-Bang

E-girl Wanwan adalah skin yang sempurna bagi mereka yang telah melewatkan kesempatan memiliki Pixel Blast. Pasalnya skin ini menghadirkan “getaran” yang serupa dan perubahan efek skill.

Skin Special ini akan membuat belati yang dilepaskan Wanwan sebagai basic attack begitu bersinar dengan warna kuning-hijau muda menyala yang menarik. Begitu juga saat ia mengaktifkan skill pertamanya, Shallow’s Path.

Sementara itu, logo MPL akan muncul di atas kepala hero lawan, sebagai pengganti tanda aktifnya “Weaknesses” dari skil pasifnya, Tiger Pace, saat dia mengaktifkan skill keduanya, Needles in Flowers.

Terakhir dari skill ultimate-nya, Crossbow of Tang, akan hadir piksel-piksel cantik bercahaya setiap kali mengaktifkan skill tersebut.

Skin E-girl Wanwan ini akan segera tersedia si Store in-game Mobile Legends. Sejauh ini belum ada pengumuman resmi mengenai kapan tanggal perilisan skin ini untuk bisa dimiliki oleh para pemain.

BACA JUGA: Parade skin MLBB Agustus 2021