Muhammad “Saanji” Hamzah sedang bersedih hati. Kapten dari divisi Mobile Legends Victim itu harus ditinggal dua player andalan, Renbo dan Sanz.

Renbo sudah resmi menjadi bagian dari Bigetron Alpha. Sementara Sanz hampir pasti akan menjadi bagian dari Onic Esports.

Hal ini membuat Victim menyisakan tiga player pada skuad juara MDL, yakni Saanji, OnMyWay, dan Xinthink.

Eksklusif kepada ONE Esports, Saanji mengungkapkan perasaannya ditinggal dua sosok yang begitu penting di dalam tim.



“Sedih sih karena sudah satu tahun lebih setim dengan mereka, dari susah sampai senang bareng-bareng. Tapi namanya bergelut dibidang esports pasti ada keluar masuk pemain dan kami harus terima perubahan itu,” jelas Saanji.

Meski sudah tak satu tim, Saanji tetap mendoakan Renbo dan Sanz agar bisa sukses di tim barunya.

“Mudah-mudahan mereka bisa bersinar di kancah MPL karena itu akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi saya. Karena mereka pernah satu tim dengan saya,” kata pria berkacamata itu.

Saanji sendiri terbilang santai dan tak terburu-buru untuk main di MPL. Walau dia mengaku ada tim yang juga menawar dirinya.

“Dengar-dengar sih ada yang minat dengan saya, tapi tak tahu tim mana. Saya hanya mengikuti alur saja, bermain MPL syukur, tidak pun tak apa dan tetap saya jalani. Intinya berusaha yang terbaik buat tim,” pungkas dia.

BACA JUGA: Rayakan gelar juara MDL ID Season 1, Victim Esports beramal 25 ton beras