Bigetron Alpha sukses membuka turnamen Mobile Legends Professional League (MPL) Season 5 dengan cara yang gemilang setelah sukses melakukan comeback menghadapi Alter Ego yang berlangsung di XO Hall, Jakarta Barat, pada Jumat (7/2/2020).

Meski pertandingan sempat tertunda akibat masalah teknis selama dua jam dari jadwal awal, kedua tim tetap mampu menjaga motivasi dan permainan mereka. Bigetron dan Alter Ego tetap tampil ngotot dan tak ingin menjadi tim pertama yang mengalami kekalahan.

Pada game pertama, kedua tim bermain berimbang. Namun Alter Ego sukses meraih kemenangan dengan skor kill tipis, 11-10. Hal ini sebagian besar disebabkan oleh keunggulan net worth yang mereka miliki hingga Bigetron tak mampu lagi membendung serangan mereka saat laga baru memasuki menit ke-12.



Sementara pada game kedua berlangsung dramatis. Sebuah peperangan untuk memperebutkan Lord berhasil dimenangi oleh Bigetron hingga mereka mendapatkan wipe out. Kesempatan ini berhasil dimaksimalkan oleh Bigetron untuk menyerbu masuk ke markas Alter Ego dan menyegel kemenangan.

Sedangkan pada game ketiga seakan menjadi antiklimaks bagi Alter Ego. Dominasi yang mereka tunjukkan pada dua game pertama tak mampu dihadirkan hingga berujung dengan kekalahan jelang laga memasuki menit ke-17 dengan skor kill 7-22 untuk Bigetron.

Hasil ini menjadi pembuka yang luar biasa bagi MPL Season 5 dan menunjukkan bahwa persaingan di scene Mobile Legends Indonesia semakin sengit.

BACA JUGAOnic perkenalkan roster Mobile Legends dengan gaya anime