Mobile Legends baru saja kedatangan hero baru, Luo Yi, pada Sabtu (16/5/2020). Tak butuh lama, Muhammad “Lemon” Ikhsan langsung membuat konten tentang tutorial menggunakan hero Mage/Support tersebut.

Luo Yi merupakan hero yang diprediksi bisa langsung masuk ke dalam META kompetitif Mobile Legends. Hal ini bukan tanpa alasan karena sebagian skill yang dimiliki terbilang sangat berguna dan bersifat crowd control yang cukup krusial.

Kemampuan paling menonjol yang dimiliki Luo Yi adalah ultimate-nya yang mampu memindahkan dirinya sekaligus semua rekan-rekannya ke satu tempat yang diinginkan, baik untuk melakukan inisiasi team-fight, mengejar lawan, mau pun untuk melarikan diri.



Meski bisa sangat efektif, bermain menggunakan Luo Yi ini cukup rumit dan tak bisa dilakukan secara sembarangan serta tergesa-gesa. Anda harus memperhatikan posisi skill pertama yang dapat berubah serta menggunakannya secara dengan cermat.

Skill pertama Lou Yi, Dispersion Yang, membuat hero ini dapat melepaskan energi Yang ke arah yang ditentukan, bersifat AoE pada serangan pertama, dan menghadirkan Magical Damage 200/240/280/320/360 (+ 100% Total Magic Power)

Dispersion Yang ini hanya memiliki cooldown selama 1,2 detik dan memiliki 4 stack pada setiap 8/7,7/7,4/7,1/6,8/6,5 detik. Meski singkat dan banyak, tetapi Anda tidak bisa terus menerus melakukan spam skill karena harus disesuaikan dengan posisi skill karena dapat berubah setiap kali digunakan, terlebih jika ingin di-combo-kan dengan skill keduanya, Rotation Yang, untuk membuat setiap lawan yang terkena bisa berkumpul di satu titik.

Sementara untuk skill Ultimate-nya, Diversion, yang sempat disinggung di atas, akan sangat berguna bagi tim untuk melakukan inisiasi perang, terutama saat mengincar satu hero lawan yang menjadi target utama.

Berikut tutorial dari Lemon mengenai cara bermain dan kombo skill Luo Yi versi dirinya:

BACA JUGAHero-hero yang mendapat buff, nerf, penyesuaian, dan skin baru dari patch 1.4.76 Mobile Legends