EVOS Legends dan Alter Ego menjadi dua tim yang dianggap sangat kuat di scene Mobile Legends: Bang Bang Professional League.

EVOS adalah juara bertahan season lalu. Sementara AE berhasil finis peringkat ketiga di musim yang sama setelah sebelumnya kurang diperhitungkan.

Namun, musim ini performa EVOS maupun Alter Ego belum sempurna. Kedua tim seakan masih mencari sentuhan terbaik.



Alter Ego kalah dari Bigetron Alpha dan EVOS Legends, tapi meraih hasil positif saat melawan Rex Regum Qeon dan Geek Fam ID.

Sementara EVOS punya kondisi yang lebih baik. Meski kalah dari RRQ pada laga pembuka, EVOS dengan cepat menemukan tempo terbaiknya. Wannn dkk mampu membungkam Alter Ego dan Onic Esports dengan skor identik 2-0.

Tak ayal pekan ketiga menjadi uji konsistensi bagi kedua tim. Apalagi keduanya harus kembali main dua kali pekan ini.

Alter Ego akan menghadapi Onic Esports, Sabtu (22/2) dan Genflix Aerowolf keesokan harinya. Sedangkan EVOS ditantang Aerowolf dan Aura Esports.

Jika AE dan EVOS ingin terus menunjukkan kelasnya sebagai calon juara musim ini, dua kemenangan melawan masing-masing tim adalah kewajiban.

Namun, tak mudah menghadapi lawan-lawan yang bersangkutan mengetahui Onic, Aerowolf, dan Aura juga punya kekuatan dan nyali membuktikan diri.

Jadwal pekan ketiga MPL season 5

Jumat 21 Februari 2020

Aura Esports vs Rex Regum Qeon 19.00 WIB
Onic Esports vs Geek Fam ID 21.15 WIB

Sabtu 22 Februari 2020

Genflix Aerowolf vs EVOS Legends 16.00 WIB
Alter Ego vs Onic Esports 18.30 WIB
Geek Fam ID vs Bigetron Alpha 20.45 WIB

Minggu 23 Februari 2020

Genflix Aerowolf vs Alter Ego 16.00 WIB
EVOS Legends vs Aura Esports 18.30 WIB

BACA JUGA: Taklukkan Alter Ego, EVOS Legends raih kemenangan pertama dan hentikan kutukan