Riot Games akhirnya mengungkapkan seperti apa penampakan dari skin eksklusif milik FunPlus Phoenix setelah sukses menjuarai League of Legends World Championship (Worlds) 2020. Ketika dirilis, The Summoner’s Rift bakal terhiasi dengan warna merah dan kuning berapi-api yang begitu mencolok dari skin tersebut.

Tema skin yang dibuat, khusus untuk menghormati kemenangan FunPlus Phoenix atas G2 Esports di finals Worlds 2019. Para pemain yang sukses mengantarkan organisasi asal Cina itu untuk menjadi juara pun telah memilih champion mereka yang akan dibuatkan skin eksklusif tersebut. Berikut daftarnya:

  • Kim “GimGoon” Han-saem – Gangplank
  • Gao “Tian” Tian-Liang – Lee Sin
  • Kim “Doinb” Tae-sang – Malphite
  • Lin “Lwx” Wei-Xiang – Vayne
  • Liu “Crisp” Qing-Song – Thresh
Credit: League of Legends

Midlaner FunPlus Phoenix, Doinb, memilih Malphite sebagai hero yang akan mendapatkan skin eksklusif tersebut untuk menghirmati istrinya, Tang Xiaoyo, yang telah sangat mendukung karier profesionalnya.



Dari setiap skin eksklusif tersebut juga menghadirkan animasi unik yang dirancang oleh anggota tim sendiri, lengkap dengan tanda tangan dari masing-masing pemain.

Selain efek partikel yang menyala dan logo Phoenix yang ikonik, beberapa animasi menampilkan gerakan tarian khusus seperti ini dari Doinb.

Skin FunPlus Phoenix Worlds 2019 ini akan dijual masing-masing dengan harga 1.350 Riot Points dan akan segera tersedia untuk pengujian di LoL Public Beta Environment (PBE).

BACA JUGA: Riot Games donasikan hasil penjualan skin ke-1.000 League of Legends senilai Rp95 miliar