Liga penuh talenta. Skuat FIFA 19 Ligue 1 Team of the Season telah dirilis EA Sports. 

Kompetisi sepak bola kasta teratas Prancis, Ligue 1, melabeli diri sebagai liga penuh talenta. Sebuah pengakuan yang tak mengada-ada. 

Kendati sering disebut kalah pamor dengan liga besar Eropa lain semodel Premier League atau Serie A, Ligue 1 punya kelebihan dalam memproduksi calon bintang atau pemain potensial.

Hal itu terangkum dalam skuat FIFA 19 Ligue 1 Team of the Season (TOTS) yang telah dirilis oleh EA Sports. Skuat tersebut bermaterikan pemain-pemain yang dianggap menyajikan performa paling gemilang di sepanjang musim 2018-19. 

Ada sejumlah figur potensial yang menghiasi tim seperti Mike Maignan, Ferland Mendy, Nicolas Pepe, hingga Kylian Mbappe yang sebenarnya sudah layak disebut megabintang. 

Skuat FIFA 19 Ligue 1 TOTS akan tersedia sampai Jumat 21 Juni mendatang. Ada pula pemain ekstra yang bisa didapatkan dari Squad Building Challenges (SBC) yakni Memphis Depay, serta Weekly Objectives (Yann M’Villa dan Moussa Dembele).

Akan tetapi, pemain yang didapatkan dengan dua cara tersebut tak akan bisa dijual di jendela transfer FIFA Ultimate Team (FUT).

Berikut daftar lengkap skuat FIFA 19 Ligue 1 TOTS:

Starter

  • GK: Walter Benítez 93 (Argentina / OGC Nice)
  • CB: Marquinhos 95 (Brazil / Paris Saint-Germain)
  • RWB: Kenny Lala 94 (Prancis / RC Strasbourg)
  • CB: José Fonte 91 (Portugal / LOSC Lille)
  • CAM: Neymar Jr 98 (Brazil / Paris Saint-Germain)
  • RM: Nicolas Pépé 96 (Pantai Gading / LOSC Lille)
  • CM: Marco Verratti 94 (Italia / Paris Saint-Germain)
  • CDM: Téji Savanier 93 (Prancis / Nîmes Olympique)
  • CDM: Thiago Mendes 92 (Brazil / LOSC Lille)
  • ST: Kylian Mbappé 96 (Prancis / Paris Saint-Germain)
  • CF: Ángel Di María 95 (Argentina / Paris Saint-Germain)

Cadangan dan Reserves

  • GK: Mike Maignan 89 (Prancis / LOSC Lille)
  • CB: Thiago Silva 95 (Brazil / Paris Saint-Germain)
  • RWB: Youcef Atal 89 (Aljazair / OGC Nice)
  • LB: Ferland Mendy 92 (Prancis / Olympique Lyonnais)
  • RM: Florian Thauvin 93 (Prancis / Olympique de Marseille)
  • ST: Edinson Cavani 95 (Uruguay / Paris Saint-Germain)
  • ST: Wahbi Khazri 88 (Tunisia / AS Saint-Étienne)
  • LM: Jonathan Bamba 90 (Prancis / LOSC Lille)
  • ST: Andy Delort 89 (Prancis / Montpellier HSC)