T1 telah memutuskan untuk mengganti Souliya “JaCkky” Khoomphetsavong dengan Nuengnara “23savage” Teeramahanon hanya beberapa pekan sebelum dimulainya ONE Esports Dota 2 Singapore Major.

Komunitas Dota 2 dikejutkan oleh keputusan T1 untuk menukar pemain carry, terlebih setelah T1 berhasil memastikan diri lolos ke Singapore Major. T1 finis di tempat ketiga Upper Division DPC SEA, di mana JaCkky selalu bermain sebagai hard carry tim.

Pengumuman dari T1 ini tidak menjelaskan mengapa mereka mengganti pemain carry. Mereka hanya berterima kasih kepada JaCkky atas kontribusinya kepada tim dan mendoakan yang terbaik kepada sang player.

JaCkky berterima kasih kepada penggemar yang telah mendukungnya dan menyatakan, “Untuk saat ini, saya akan bermain solo rank untuk diri saya sendiri.”

Keputusan yang diambil oleh T1 ini menghadirkan komentar miring dari beberapa pihak. Jackie “JT-” Thiay dari Invictus Gaming berpikir bahwa ini adalah waktu yang salah untuk mengeluarkan JaCkky dari tim. Hal yang sama juga diungkapkan Alvaro “AvoPlus” Sanchez Velasco, karena berpikir bahwa perubahan roster ini terjadi terlalu cepat atau setelah Singapore Major.

Hal ini bukan pertama kalinya kemampuan 23savage telah berhasil menarik minat tim-tim SEA. Pada dua pekan terakhir Upper Division DPC SEA lalu, 23savage telah bermain sebagai hard carry BOOM Esports, menggantikan posisi milik Andrew “Drew” Halim.

Dalam dua pertandingan terakhir tersebut, BOOM Esports berhasil tampil hebat dan memenangi dua pertandingan tersebut dengan bantuan 23savage. Namun, hal tersebut tidak cukup bagi BOOM Esports untuk lolos ke Singapore Major setelah hanya finis di peringkat kelima klasemen akhir.



Di Singapore Major, T1 akan bermain di babak wild card ONE Esports Singapore Major pada 27 Maret 2021 melawan Team Nigma, Team Liquid, AS Monaco Gambit, dan dua tim asal Cina yang belum memastikan diri lolos.

Berikut daftar roster T1 Dota 2:

  • (1) Nuengnara “23savage” Teeramahanon
  • (2) Karl “Karl” Jayme
  • (3) Carlo “Kuku” Palad
  • (4) Kenny “Xepher” Deo
  • (5) Matthew “Whitemon” Filemon
  • Park “March” Tae-won (pelatih)

BACA JUGA: BOOM Esports resmi berpisah dengan Drew