Beberapa waktu lalu sempat muncul tim Dota 2 yang mengegerkan jagat Asia Tenggara karena dipenuhi para bintang. Tim tersebut adalah Among Us dengan anggota meliputi 23savage, Abed, kuku, Jabz, dan Whitemon.

Tapi tim tersebut hanya bersifat sementara dan langsung dibubarkan setelah meraih tempat ketiga di BTS Pro Series: SEA Season 3. Namun ternyata tim tersebut kini dibangkitkan kembali dengan nama Among Us 2.

Berisikan dua bintang asal Indonesia, InYourdeaM dan Xepher, tim ini akan mengikuti turnamen Dota Summit 13 pada 21 Oktober besok. Abed dan kuku masih menjadi bagian dari Among Us 2 tapi posisi 5 kini akan diisi oleh mantan kapten TNC Predator, March, yang membawa tim tersebut menjuarai Major di awal DPC musim ini.



Abed pastinya akan mengisi posisi midlaner sementara inYourdreaM akan bermain sebagai carry. Pemain yang sering disapa IYD itu sebelumnya sudah pernah bermain di posisi ini saat berseragam BOOM Esports dan EVOS. Dalam siaran steraming-nya belakangan ini ia juga sering bermain sebagai carry.

Ketiga pemain sisanya akan mengisi posisi idealnya masing-masing. Kuku di offlane, Xepher di posisi empat, dan March di posisi lima sekaligus menjadi kapten tim.

Pencapaian Among Us generasi sebelumnya terbilang mengecewakan jika ditinjau dari lineup yang mereka miliki. Pada turnamen BTS Pro Series Season 3 kemarin mereka ditundukkan oleh Motivate Trust di final lower bracket dan harus puas menjadi juara ketiga.

Among Us V2

ANNOUNCEMENT!!!!!!!!Kumpleto na ang line-up! Panoorin para malaman ang naghihintay na surpresa! ^___^vAmong Us Version 2.0Line up is for DOTA Summit 13 tournament only!

Posted by Carlo "Kuku" Palad on Monday, October 19, 2020

Kini Among Us kembali dengan roster yang tidak kalah cemerlang dari generasi sebelumnya, apakah generasi baru ini bisa melampaui prestasi pendahulunya dan memenuhi ekspektasi para penggiat Dota 2?

Roster AMong Us 2:

  1. Muhammad “inYourdreaM” Rizky
  2. Azel “Abed” L. Yusop
  3. Carlo “Kuku” Palad
  4. Kenny “Xepher” Deo
  5. Park “March” Tae-won

BACA JUGA: Seluk beluk Underlord, hero Dota 2 dengan winrate tertinggi di patch 7.27 d