Seperti game online pada umumnya, Dota 2 memiliki item skin yang dikelompokan dalam tingkatan kelas, mulai dari tingkat terendah “Common” hingga yang tertinggi “Arcana”.

Sejauh ini hanya 18 hero yang memiliki set Arcana, setiap peluncurannya selalu menjadi momen besar bagi Valve, pengembang Dota 2, dan para penggemar. Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi bocoran set Arcana berikutnya.

Belakangan ini beredar kabar Arcana Spectre akan segera dirilis, informasi mengenai hal itu muncul berdasarkan penemuan di file Dota 2. Dalam patch baru yang diluncurkan pada Kamis (25/3), penambang data atau yang sering disebut dengan data miner menemukan informasi dalam file bernama “DOTA_CM_Spectre_Arcana_ChooseTarget = 392.”

Selain set Arcana yang ditunggu-tunggu, para penambang data juga mengungkapkan jika Hoodwink bakal mendapatkan kemampuan tambahan dari Aghanim’s Scepter dan Aghanim’s Shard. Hoodwink adalah satu-satunya hero yang tidak memiliki peningkatan Aghanim.



Di awal bulan ini, Valve telah mengumumkan update patch 7.29 bakal dirilis pada 9 April 2021. Jadi, besar kemungkinan Arcana Spectre dan penambahan kemampuan Aghanim Hoodwink bakal muncul di tanggal yang sama.

Pada Oktober 2020, Spectre telah mengalahkan Faceless Void dalam vote Arcana Compendium The International 10. Sudah hampir enam bulan sejak hasil tersebut keluar, oleh karenanya sangat masuk akal jika item kosmetik itu bakal terungkap dalam waktu dekat.

Meski Valve telah mengkonfirmasi kehadiran hero baru pada patch 7.29 yang meluncur pada 9 April mendatang, kemunculan Arcana Spectre tetap diharpakan para penggemar yang telah menunggu selama setengah tahun terakhir. Apakah Anda termasuk orang yang sangat menantikan Arcana tersebut?

BACA JUGA: Mainkan ONE Esports Singapore Major Fantasy dan dapatkan hadiah ekslusif senilai Rp43 juta